Rio Haryanto Kembali Menjadi Sorotan Dunia

Rio Haryanto Kembali Menjadi Sorotan Dunia


Rio Haryanto menjadi sorotan dunia


Nasib Rio Haryanto sebagai pembalap Manor Racing sedang terancam. kemungkinan besar dia tidak akan bisa menyelesaikan petualangan hingga akhir Formula One (F1) tahun 2016 ini. Hal ini menjadi pembahasan media-media internasional.Rio Haryanto masih tidak menyangka bisa menjadi pembalap pertama asal Indonesia yang mampu tampil di ajang balap Formula One (F1).

Pembalap berusia 23 tahun itu terkadang masih belum bisa mempercayai mampu tampil di F1. Kenyataannya bagi Rio, ajang F1 sangat sulit sekali dijalani. Dari lima seri yang pernah dijalani, Rio Haryanto mencatat dua kali finis di posisi terakhir, dua kali gagal finis dan satu kali finis di posisi buncit. Walaupun dengan hasil yang kurang memuaskan< Rio tidak menganggap bahwa perjalanan kariernya sejauh ini sebagai bencana.

Sebelumnya, syarat utama Rio untuk beraksi di F1 adalah membayar mahar 15 juta euro kepada Manor. Biaya itu akan dialokasikan untuk pengembangan mobil. Sayang, pihak RIo baru menyelesaikan pembayaran 8 juta euro dan masih berhutang 7 juta euro kepada Manor.

Meskipun berbagai pihak sejatinya telah mencoba untuk membantu perjuangan Rio dengan mengumpulkan dana atau SMS donasi. Ironisnya, jumlah penggalangan dana itu masih jauh dari harapan. Pihak kemenpora sudah mengaku pasrah dan hanya bisa berdoa mengenai nasib pembalap kelahiran Solo. Mereka hanya menyatakan nasib Rio akan ditentukan oleh 10 hari lagi.

Pemberitaan mengenai masa depan Rio memang menjadi sorotan berbagai media asing setelah ia melakukan wawancara khusus dengan situs resmi F1. Maklum, ini adalah kali perdana ada pembalap F1 yang nasibnya ikut ditentukan dari donasi masyarakat.

Previous
Next Post »